Jumat, 25 Juli 2014

Aplikasi Gratis Untuk Belajar Bahasa Prancis



Jaman dulu tuh, kalau kuliah bawaane ribet. Mesti nenteng dua kamus Indonesia-Prancis sama Prancis-Indonesia. Belum lagi bawa buku konjugasi. Masih bawa buku paket yang gede-gede. Pokok e mantabs abiiiss deh. Kayak mahasiswa beneran (emang mahasiswa bener, tepok jidat). Tapi buat sobat-sobat, rekan-rekan, mbak-mbak, mas-mas, adik-adik, (kebanyakan ndak yak?) yang ingin belajar bahasa prancis ga perlu repot. Semua fasilitas sudah mendukung. Tinggal mantabkan kemauan dan keinginan (merdeka!).

Sekarang sudah banyak aplikasi yang bisa diunduh dari gadget kita. Kebanyakan dari aplikasi tersebut juga gratis kok. C’est gratuit !
Berikut beberapa aplikasi pendukung yang bisa kalian download dari Google Play bagi yang mempunyai gadget berbasis android.

  • Google Translate
    Kamus terjemahan ini untuk semua bahasa. tapi kalau mentranslate, jangan langsung copy paste ya. Dibaca dulu, karena terkadang susunannya suka ngaco kalo untuk terjemahan kalimat/paragraf.
  • Konjugasi
    Dengan aplikasi ini, kita bisa langsung melihat konjugasi kata kerja bahasa prancis lebih kurang 9000 kata kerja, tanpa harus terhubung ke internet. Mudah, praktis bagi yang belum hafal konjugasi kata kerja bahasa prancis, terutama untuk kata kerja irregulier (kata kerja grup ke tiga) yang perubahan konjugasinya sangat berbeda dengan kata dasarnya.
  • Kamus Prancis
    Selain seperti kegunaan kamus pada umumnya, di kamus ini yang terpenting kita bisa melihat jenis benda dalam bahasa Prancis. Karena dalam bahasa prancis semua kata benda mempunyai gender; maskulin (m), feminin (f), atau pluriel (p). Biasanya ini yang menjadikan kesulitan bagi kita pembelajar bahasa prancis, karena belum terbiasa dengan sistem ini. Sama halnya seperti penggunaan konjugasi. 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Motivasi dalam Mengikuti E-Training Guru Melek IT

Guru sebagai tenaga profesional mempunyai fungsi, peran, dan kedudukan yang sangat penting dalam mencapai visi pendidikan yaitu menciptakan ...